Bimbingan Manasik Haji Kabupaten Lamongan Tahun 1446 H / 2025 M

Lamongan – Bertempat di Masjid Namira, kegiatan Bimbingan Manasik Haji Kabupaten Lamongan Tahun 1446 H / 2025 M resmi digelar selama dua hari, yakni pada 18–19 April 2025. Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, antara lain Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur H. Akhmad Sruji Bahtiar, Bupati Lamongan H. Yuhronur Efendi, Wakil Bupati Dirham Akbar Aksara, unsur Forkopimda Lamongan, Kasubbag TU, jajaran Kasi Kemenag, Penzawa, Ketua KBIHU, serta seluruh jemaah haji Kabupaten Lamongan.

Dalam laporannya, Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU), H. Abd Ghofur, menyampaikan bahwa jumlah jemaah haji Kabupaten Lamongan tahun 2025 mencapai 1.585 orang. Adapun petugas haji yang akan mendampingi sebanyak 32 orang, yang terdiri dari: 9 petugas PPIH Kloter, 4 petugas TKHK, 10 petugas PHD, 9 pembimbing dari KBIHU

Yang istimewa pada tahun ini, lanjut Ghofur adalah pelaksanaan Bimbingan Manasik Haji Nasional secara hybrid yang akan berlangsung pada Sabtu, 19 April 2025, dengan narasumber utama Menteri Agama RI, KH. Nasaruddin Umar. Para jemaah dari seluruh Indonesia, termasuk Lamongan, akan mengikuti sesi tersebut secara daring dari titik lokasi yang telah ditentukan.

Dalam sambutannya saat membuka acara secara resmi, Bupati Lamongan H. Yuhronur Efendi mengucapkan selamat kepada seluruh jemaah yang akan berangkat ke tanah suci. Beliau menyampaikan para jemaah sebentar lagi akan menyempurnakan rukun Islam yang kelima. Bupati yang akrab disapa Pak Yes ini juga berpesan agar para jemaah haji terus menjaga kesehatan dan fokus dalam menjalankan ibadah haji, serta berharap seluruh proses haji berjalan lancar dan para jemaah meraih predikat haji mabrur.

Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur, H. Akhmad Sruji Bahtiar, dalam arahannya mengingatkan para jemaah haji untuk mempersiapkan diri dengan baik. Beliau menekankan empat hal penting:

  1. Menjaga kesehatan fisik
  2. Memperhatikan pola makan
  3. Melatih mental, sabar dan ikhlas
  4. Meminta maaf kepada keluarga dan tetangga sebelum berangkat

Sebagai lanjutan dari kegiatan ini, akan dilaksanakan pulau manasik haji tingkat kecamatan yang berlangsung selama 6 hari, mulai tanggal 21 hingga 26 April 2025. (Humas)

Leave a Comment