Ma’had Al Mubarokah MTs N 1 Lamongan Laksanakan kegiatan Pembinaan Manajemen Pesantren Modern di Tengah Tantangan Pendidikan

Ma’had Al Mubarokah MTs N 1 Lamongan melaksanakan kegiatan Pembinaan Manajemen Pesantren Modern di Tengah Tantangan Pendidikan, Kamis 13 Maret 2025. Hadir mengikuti kegiatan ini Kepala Kankemenag Kab Lamongan H Mohammad Muhlisin Mufa, Kasi PD Pontren H. Masduki Yasin, Kepala MTsN 1 Lamongan Ketua Komite MTsN 1, KA TU, Waka Humas, Kepala Ma’had Al Mubarokah, Ustadz Ustadzah Ma’had Al Mubarokah serta santri santriwati Ma’had Al Mubarokah.

Kepala MTsN 1 Lamongan Fathurrahman menyampaikan terimakasih kepada Kepala Kemenag dan Kasi PD Pontren yang telah sudi meluangkan waktu di sela-sela kesibukan yang padat menghadiri kegiatan di MTsN 1 Lamongan.
Fathurrahman juga berpesan jika santri ingin menjadi orang yang sukses maka jadilah santri yang tawadhu kepada ustadz ustadzah.

Selanjutnya, Kasi PD Pontren H Masduki Yasin menyampaikan dalam usia dini mari menggembleng mencari ilmu untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Sementara itu, Kepala Kankemenag Kab Lamongan H Mohammad Muhlisin Mufa dalam sambutan menyampaikan bahwa santri santriwati harus bersyukur karena menjadi santri di Ma’had Al Mubarokah. Selanjutnya, Beliau menjelaskan bahwa butuh perjuangan yang kuat untuk meraih kesuksesan.Beliau juga menegaskan bahwa kesuksesan tidak datang dengan mudah, melainkan melalui perjuangan yang kuat dan tekad yang bulat.

Di akhir sambutan beliau mendoakan agar santri-santriwati Ma’had Al Mubarokah menjadi santri yang sukses, baik di dunia maupun di akhirat, serta senantiasa diberkahi dengan ilmu yang bermanfaat. (Humas)

Leave a Comment