Ribuan Pegawai Kemenag Lamongan Ikuti Senam Bersama dan Jalan Sehat Kerukunan dalam rangka Hari Amal Bhakti ke-79 Kementerian Agama RI Tahun 2025
Bertempat di halaman MAN 1 Lamongan digelar Senam Bersama dan Jalan Sehat Kerukunan dalam rangka Hari Amal Bhakti ke-79 Kementerian Agama RI Tahun 2025, Sabtu 11 Januari 2025. Kegiatan ini diikuti oleh ribuan peserta yang terdiri dari Kepala Kantor, DWP Kemenag Lamongan, Kasubbag TU, Kasi, Penzawa, Ormas, Kepala KUA, Pengawas Madrasah dan Pai, Kepala Madrasah Negeri, Guru DPK dan Guru Swasta se- Kab Lamongan serta Seluruh ASN dilingkungan Kementerian Agama Kabupaten Lamongan.
Kepala Kankemenag Kab. Lamongan H Mohammad Muhlisin Mufa dalam sambutan menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud syukur dan kebersamaan dalam memperingati Hari Amal Bhakti (HAB) ke-79 Kementerian Agama Republik Indonesia. Selain itu, kegiatan senam bersama dan jalan sehat diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi serta meningkatkan kerukunan di antara seluruh jajaran Kemenag di Kabupaten Lamongan.
Acara ini berlangsung dengan penuh antusiasme, diwarnai dengan semangat kebersamaan dan keceriaan dari ribuan peserta yang turut ambil bagian dalam kegiatan tersebut. Setelah senam bersama, dilanjutkan dengan jalan sehat yang menyusuri rute yang telah disiapkan oleh panitia, membawa pesan kuat tentang pentingnya menjaga kesehatan jasmani sekaligus mempererat hubungan antar pegawai Kemenag.
Perlu diketahui dalam kegiatan ini juga diserahkan berbagai hadiah Jalan Sehat mulai dari Kulkas, Televisi, Mesin Cuci, Dispencer, Kipas Angin dan masihn ada berbagai hadiah hiburan. Sebagai hadiah utama adalah UMROH yang diraih oleh Bu Isnawati dari RA Nurul Huda Dusun Slempit Desa Pangkatrejo Kec. Sugio. (Humas)
